(0335) 8401552 bkpsdm@probolinggokab.go.id Jl. Raya Panglima Sudirman No. 134 Kraksaan-Probolinggo
Berita

Bupati Serahkan SK CPNS Bidan PTTWAKIL BUPATI LANTIK PEJABAT STRUKTURAL DAN FUNGSIONAL

PROBOLINGGO - Rabu (12/7), Bupati Probolinggo Hj. P. Tantriasari, SE menghadiri acara halal bihalal di pendopo Kabupaten Probolinggo bersama Ikatan Bidan Indonesia (IBI) Kabupaten Probolinggo sebagai ajang menjalin keakraban para bidan di Kabupaten Probolinggo, silaturahim dan meningkatkan ibadah kita kepada Allah SWT. Kegiatan yang digelar bertepatan dengan HUT IBI ke-66 ini dihadiri oleh Asisten Administrasi Umum Sekretaris Daerah, Erlin Setiawati, Kepala Badan Kepegawaian Daerah ,Abdul Halim, Direktur RSUD Waluyo Jati Kraksaan Endang Astuti, Direktus RSUD Tongas Kamaliyah Tjipluk Lestari serta sejumlah pejabat di lingkungan Pememerintah Kabupaten Probolinggo. Dalam kesempatan itu, Kepala Badan Kepegawaian Daerah menyampaikan laporan mengenai proses penyelesaian SK CPNS Bidan PTT Kementerian Kesehatan di lingkungan Pemerintah Kabupaten Probolinggo. “ Dapat kami sampaikan bahwa Bidan PTT Kementerian Kesehatan yang dinyatakan lulus sebanyak 114 orang yang kemudian ditetapkan dengan Keputusan Bupati Probolinggo Nomor : 810/44/426.202/2017 tanggal 6 Maret 2017 dan selanjutnya pada tanggal 22 Maret 2017 berkas tersebut diusulkan Bupati untuk mendapakan penetapan NIP ke Badan Kepegawaian Negara Regional II Surabaya. Dan penetapan NIP tersebut turun pada tanggal 1 April 2017 untuk selanjutnya diterbitkan Surat Keputusan Bupati tentang Pengangkatan Calon Pegawai Negeri Sipil Daerah dengan Nomor : 810/148/426.202/2017 “, laporan Kepala Badan Kepegawaian, Abdul Halim. Setelah pembacaan laporan tersebut Bupati Probolinggo menyerahkan secara simbolis Surat Keputusan Surat Keputusan Bupati tentang Pengangkatan Calon Pegawai Negeri Sipil Daerah kepada 3 orang perwakilan dari 114 orang bidan. Kemudian Bupati memberikan arahan kepada kepada Bidan PTT Kementerian Kesehatan. “Selamat pada para bidan yang telah diangkat statusnya menjadi CPNS. Ada tiga hal yang saya pesankan kepada kalian, pertama, mengemban tugas yang diberikan pemerintah didasari Ridho Allah, kedua, wajib hukumnya bidan meningkatkan kinerja dan profesionalitasnya dengan cara berorganisasi melalui Ikatan Bidan Indonesia, ketiga, sering-seringlah mengadakan pelatihan guna mengoptimalkan keahlian dan kemampuan bidan “. Di akhir arahan Bupati menyampaikan harapan kedepan Bidan bisa menjadi ujung tombak bagi Pemerintah Kabupaten Probolinggo dalam memberikan layanan bagi ibu hamil sehingga terwujud generasi penerus yang berkahlak mulia.( drs )